Karena
cinta ini tidak lagi memandang dengan siapa ia terlebih dahulu memulai
tapi dengan siapa pada akhirnya dia akan berakhir. Ya, segitiga itu
telah lama menjadi dua kubu, aku kemudian kau dan dia yang menjadi
kalian. aku kalah!!
Menyesakkan memang, saat tiba tiba kau muncul kembali lalu meminta ku mengeja kata ke i te a. Kau tau? Wanita hebat akan selalu mengimbangi perasaan dengan logikanya.
Kenapa sekarang kau minta belas kasihan padaku? Sementara dulu kau lebih mengasihani dia dari pada aku. tak cukupkah tamparanku di sebelah wajahmu waktu itu. tak cukupkah? Perlu aku tambah sebelah lagi agar kau puas? Hah?
Hati ini telah membatu karenamu, ke i te a.. hanya kumpulan huruf huruf tak berguna, yang selamanya tak kan pernah lagi merangkai dalam satu kata. Mengertilah, kau yang bahkan namanya tak ingin ku dengar lagi! alasan kenapa akhirnya aku sangat membenci karena dulu aku pernah sangat mencinta tapi tak pernah kau hargai.!